Demo Ekstrakurikuler MTsN 2 Kota Bandung Tampil Spektakuler

Antapani (HUMAS MTsN 2 Kota Bandung)

Suasana meriah menyelimuti MTsN 2 Kota Bandung saat gelaran demo ekstrakurikuler dilangsungkan pada Kamis (17/7/25). Kegiatan tahunan ini menjadi ajang unjuk bakat para siswa dalam berbagai bidang, menampilkan pertunjukan yang spektakuler dan membanggakan.

Beragam ekstrakurikuler menampilkan kebolehannya, mulai dari pramuka, paskibra, PMR, hingga seni seperti qosidah, seni tari, dan paduan suara. Tak ketinggalan aksi atraktif dari bidang olahraga seperti basket dan futsal yang sukses memukau siswa baru.

“Kami ingin siswa-siswi berkembang secara utuh, tidak hanya akademik tapi juga keterampilan, bakat, dan kepribadian,” ujar Kepala MTsN 2 Kota Bandung, Tendi Setiadi.

Kegiatan ini juga menjadi ajang pengenalan ekstrakurikuler bagi peserta didik baru, agar dapat memilih kegiatan yang sesuai dengan minat dan bakat mereka. Antusiasme siswa dan guru menjadikan kegiatan ini penuh semangat dan kebahagiaan.

Kontributor: Anis Lathifah Ulfah

More From Forest Beat

MTsN 2 Kota Bandung Tetapkan Regenerasi MPK Periode 2026–2027

Antapani (KEMENAG) MTsN 2 Kota Bandung telah sukses melaksanakan pemilihan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) Periode 2026–2027, pada Selasa (20/1/26). Kegiatan ini menjadi bagian dari pembelajaran...
Berita
0
minutes

MathFun, Cara Baru MTsN 2 Kota Bandung Buat Matematika Lebih Hidup

Antapani (KEMENAG) MTsN 2 Kota Bandung meluncurkan Buletin Digital MathFun, media pembelajaran matematika yang dikemas kreatif, interaktif, dan dekat dengan kehidupan sehari-hari siswa. Inovasi ini...
Bahan Ajar
0
minutes

MTsN 2 Kota Bandung Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447...

Antapani (KEMENAG) MTs Negeri 2 Kota Bandung menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah pada Kamis, (15/1/26), dengan tema "Menumbuh Kembangkan Akhlak Mulia...
Berita
0
minutes

Tujuh Siswa MTsN 2 Kota Bandung Sabet Medali di KMC Nasional...

Antapani (KEMENAG) MTs Negeri 2 Kota Bandung kembali mencatatkan capaian prestasi akademik di tingkat nasional. Sebanyak tujuh peserta didik berhasil meraih medali pada ajang Kujang...
Berita
0
minutes
spot_imgspot_img