Awali Semester Genap, MTsN 2 Kota Bandung Tekankan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat

Antapani (KEMENAG)

Mengawali masuk perdana Semester Genap Tahun Pelajaran 2025/2026, MTsN 2 Kota Bandung melaksanakan upacara bendera pada Senin, 5 Januari 2026. Kegiatan yang berlangsung di halaman madrasah ini diikuti oleh seluruh peserta didik, guru, serta tenaga kependidikan dengan tertib dan khidmat.

Kepala MTsN 2 Kota Bandung, Tendi Setiadi, bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya, ia mengingatkan peserta didik untuk melakukan evaluasi diri dengan menjadikan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari, khususnya di lingkungan madrasah.

Adapun 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yang ditekankan meliputi bangun pagi, beribadah, berolahraga, makan sehat dan bergizi, gemar belajar, bermasyarakat, dan tidur tepat waktu.

“Semester baru adalah waktu yang tepat untuk memperbaiki kebiasaan. Jika tujuh kebiasaan ini dijalankan dengan konsisten, insyaallah akan membentuk karakter peserta didik yang disiplin, sehat, cerdas, dan berakhlak,” tutur Tendi, pada Senin (5/1/26).

Ia berharap seluruh peserta didik MTsN 2 Kota Bandung dapat memulai semester genap dengan semangat baru, tidak hanya berorientasi pada capaian akademik, tetapi juga pada penguatan karakter sebagai Anak Indonesia Hebat.

Kontributor: Anis Lathifah Ulfah

More From Forest Beat

Baspara MTsN 2 Kota Bandung Sukses Kibarkan Bendera pada Peringatan HAB...

Jl. Soekarno-Hatta (KEMENAG) Pasukan Pengibar Bendera (Baspara) MTsN 2 Kota Bandung sukses melaksanakan tugas sebagai pengibar bendera pada upacara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian...
Berita
0
minutes

MTsN 2 Kota Bandung Jadi Fasilitator Profiling ASN Kemenag se-Jawa Barat

Antapani (KEMENAG) MTsN 2 Kota Bandung ditunjuk sebagai fasilitator pelaksanaan kegiatan profiling Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kanwil Kemenag Jawa Barat. Kegiatan ini dilaksanakan...
Berita
0
minutes

MTsN 2 Kota Bandung Tuntaskan Submit PMPZI

Antapani (KEMENAG) MTsN 2 Kota Bandung telah menyelesaikan proses submit Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMPZI) sebagai bagian dari komitmen madrasah dalam memperkuat tata kelola...
Berita
0
minutes

Zitta, MTsN 2 Kota Bandung Tampilkan Prestasi di Ajang JDCI 2025

Jakarta (KEMENAG) Zitta, peserta didik MTsN 2 Kota Bandung, mencatatkan prestasi membanggakan pada ajang Jakarta Drum Corps International (JDCI) 2025 yang digelar 19–21 Desember 2025....
Berita
0
minutes
spot_imgspot_img