Guyub di Lapangan, Guru MTsN 1 dan MTsN 2 Kota Bandung Adu Futsal di Inspire Arena

Parongpong (HUMAS MTsN 2 Kota Bandung)

Upaya mempererat silaturahim antar madrasah tidak hanya dilakukan melalui forum resmi, tetapi juga melalui kegiatan olahraga. Hal ini tampak dalam pertandingan futsal persahabatan antara guru MTsN 1 Kota Bandung dan MTsN 2 Kota Bandung yang digelar di INSPIRE Arena, Sabtu (2/8/25).

Pertandingan yang diikuti oleh sekitar 20 orang guru dari kedua madrasah ini berlangsung sejak pukul 10.00 WIB. Meskipun bersifat persahabatan, pertandingan tetap berjalan kompetitif dan penuh semangat sportivitas dengan hasil akhir 9-6 untuk kemenangan MTsN 2.

Kepala MTsN 1 Kota Bandung hadir langsung menyaksikan dan memberi dukungan kepada timnya. Sementara itu, Kepala MTsN 2 Kota Bandung berhalangan hadir karena memiliki kepentingan lain yang tidak dapat ditinggalkan.

Perwakilan MTsN 2 Kota Bandung, Ahmad Solih, menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini memiliki makna lebih dari sekadar olahraga. “Pertandingan ini menjadi sarana yang efektif untuk membangun kebersamaan dan mempererat hubungan antar madrasah” ujarnya.

Pertandingan persahabatan ini diharapkan menjadi awal dari kegiatan rutin antar madrasah, sekaligus menjadi contoh bahwa kebersamaan dapat terjalin melalui berbagai bentuk kegiatan, termasuk olahraga.

Kontributor: Anis Lathifah Ulfah

More From Forest Beat

Baspara MTsN 2 Kota Bandung Sukses Kibarkan Bendera pada Peringatan HAB...

Jl. Soekarno-Hatta (KEMENAG) Pasukan Pengibar Bendera (Baspara) MTsN 2 Kota Bandung sukses melaksanakan tugas sebagai pengibar bendera pada upacara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian...
Berita
0
minutes

Awali Semester Genap, MTsN 2 Kota Bandung Tekankan 7 Kebiasaan Anak...

Antapani (KEMENAG) Mengawali masuk perdana Semester Genap Tahun Pelajaran 2025/2026, MTsN 2 Kota Bandung melaksanakan upacara bendera pada Senin, 5 Januari 2026. Kegiatan yang berlangsung...
Berita
0
minutes

MTsN 2 Kota Bandung Jadi Fasilitator Profiling ASN Kemenag se-Jawa Barat

Antapani (KEMENAG) MTsN 2 Kota Bandung ditunjuk sebagai fasilitator pelaksanaan kegiatan profiling Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kanwil Kemenag Jawa Barat. Kegiatan ini dilaksanakan...
Berita
0
minutes

MTsN 2 Kota Bandung Tuntaskan Submit PMPZI

Antapani (KEMENAG) MTsN 2 Kota Bandung telah menyelesaikan proses submit Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas (PMPZI) sebagai bagian dari komitmen madrasah dalam memperkuat tata kelola...
Berita
0
minutes
spot_imgspot_img