MTsN 2 Kota Bandung Terima Piagam Perpanjangan Sekolah Adiwiyata Provinsi dari DLH Kota Bandung

Jl. Sadang Tengah (HUMAS MTsN 2 Kota Bsndung)

MTsN 2 Kota Bandung menerima Piagam Perpanjangan Sekolah Adiwiyata Provinsi yang diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Bandung di kantor DLH.

Tendi Setiadi, selaku Kepala Madrasah MTsN 2 Kota Bandung, menyampaikan rasa syukurnya, “Penghargaan ini merupakan bukti nyata komitmen seluruh warga madrasah dalam menjaga dan mengelola lingkungan. Kami akan terus berupaya meningkatkan program-program berwawasan lingkungan untuk menciptakan generasi yang peduli terhadap kelestarian alam,” ujarnya pada Kamis (6/2/25).

Program Adiwiyata bertujuan untuk mewujudkan warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup melalui tata kelola sekolah yang baik. Dengan perpanjangan piagam ini, MTsN 2 Kota Bandung diharapkan dapat terus menjadi contoh dalam implementasi pendidikan lingkungan hidup di tingkat provinsi.

Kontributor: Anis Lathifah Ulfah

 

 

More From Forest Beat

MTsN 2 Kota Bandung Tetapkan Regenerasi MPK Periode 2026–2027

Antapani (KEMENAG) MTsN 2 Kota Bandung telah sukses melaksanakan pemilihan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) Periode 2026–2027, pada Selasa (20/1/26). Kegiatan ini menjadi bagian dari pembelajaran...
Berita
0
minutes

MathFun, Cara Baru MTsN 2 Kota Bandung Buat Matematika Lebih Hidup

Antapani (KEMENAG) MTsN 2 Kota Bandung meluncurkan Buletin Digital MathFun, media pembelajaran matematika yang dikemas kreatif, interaktif, dan dekat dengan kehidupan sehari-hari siswa. Inovasi ini...
Bahan Ajar
0
minutes

MTsN 2 Kota Bandung Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447...

Antapani (KEMENAG) MTs Negeri 2 Kota Bandung menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah pada Kamis, (15/1/26), dengan tema "Menumbuh Kembangkan Akhlak Mulia...
Berita
0
minutes

Tujuh Siswa MTsN 2 Kota Bandung Sabet Medali di KMC Nasional...

Antapani (KEMENAG) MTs Negeri 2 Kota Bandung kembali mencatatkan capaian prestasi akademik di tingkat nasional. Sebanyak tujuh peserta didik berhasil meraih medali pada ajang Kujang...
Berita
0
minutes
spot_imgspot_img